Kunjungan PIA Paroki Nandan Ke Panti Asuhan Bakti Asih Nanggulan

Didalam membimbing anak-anak PIA, selain di lakukan di gereja, seperti mendengarkan Kitab Suci, bermain dan bernyanyi, anak-anak PIA juga di ajarkan untuk peduli dengan sesama.

Wujud dari kepedulian tersebut dengan mengunjungi teman-teman yang ada di Panti Asuhan Bakti Asih, yang berada di Nanggulan, Kulon progo.  Panti Asuhan Bakti Asih merupakan tempat pendampingan bagi anak autis dan berkebutuhan khusus yang di kelolla oleh keluarga ibu Theresia.

Kunjungan di adakan pada hari minggu 11 Januari 2015, anak-anak PIA berangkat dari Gereja Paroki St Alfonsus Nandan pukul 15.00 wib, mereka di dampingi pembimbing PIA, Suster dan orang tua.

Bentuk kepedulian anak-anak PIA, dengan memberikan beberapa bingkisan kepada teman-teman yang ada di Panti Asuhan Bakti Asih, bingkisan tersebut merupakan pemberian dari anak-anak saat perayaan Natal 2014.

Selesai berkunjung di Panti Asuhan, rombongan singgah ke Jatiningsih untuk beristirahat dan berdoa.

Semoga dengan kegiatan ini, rasa peduli terhadap sesama yang KLMTD (Kecil, Lemah, Miskin, Tersingkir dan Difabel) tumbuh di dalam diri anak-anak PIA.


Posting Komentar

0 Komentar