Kunjungan Romo Bayu ke Lingkungan St. Marta Karang jati

Pada Kamis sore (2/02/2017), bapak Agus dan bapak Rahmat menjemput Romo Pascalis Bayu Edvra, Pr, serta didampingi oleh 2 orang perwakilan Dewan Paroki Nandan.

Kami mengawali dengan kunjungan keluarga di lingkungan St. Marta Karang jati,  keluarga yang dikunjungi antara lain keluarga bapak FX. Sutejo, keluarga ibu Peni, dan keluarga bapak Yanto.

Dengan gayanya Romo Bayu menyapa keluarga keluarga yang dikunjungi penuh dengan kebersamaan, keramahan dan penuh dengan guyonan berkat celetukan-celetukan humor yang dibawakan oleh bapak Agus ( ketua lingkungan St. Marta Karangjati).

Kami rombongan berenam, berjalan kaki dengan santai sambil menikmati suasana sore yang mendung , menyelusuri jalan Monjali.  Tepat pukul 19.00 dilanjut dengan perayaan Ekaristi di rumah keluarga Ibu Sarman.

Umat lingkungan St. Marta Karangjati yang hadir dalam perayaan ekaristi sekitar 50 orang, dan dengan penuh khidmat mengikuti misa.  Dalam homilinya romo Bayu mengajak kita semua untuk terlibat dalam kehidupan menggereja khususnya di  Paroki, sebagai persembahan untuk Tuhan, dan keterlibatan umat dalam kegiatan gereja sangat di perlukan.

Kemudian juga disampaiakan pada tahun 2017 merupakan lustrum yang pertama Gereja Santo Alfonsus Nandan, tepatnya akan dilaksanakan bulan Agustus 2017, diharapkan bisa lebih mandiri dan lebih dewasa dalam keimanan , sehingga tidak mudah goyah dalam situasi apapun.

Selain itu juga ada sosialisasi acara AYD, dalam waktu yang tidak lama lagi Gereja Santo Alfonsus Nandan akan melaksanakan kirab salib dari gereja Klepu ke gereja Santo Alplfonsus Nandan  dan di lanjutkan ke gereja Mlati,kegiatan ini banyak melibatkan kaum muda terlebih OMK untuk itu dukungan dan pendampingan orang tua sangat di butuhkan.

Selesai Misa dilanjut dengan Santap malam diawali dgn doa makan oleh bapak Rahmat Sanusi, tepat pukul 21.00 wib acar selesai, TUHAN YESUS MEMPBERKATI Amiiiin. #Ibu Santo – Mas Nono


Kunjungan ke kel. bapak Fx. Sutedjo
Kunjungan ke kel. ibu Peni
Kunjungan ke kel. ibu Inung

Posting Komentar

0 Komentar