Live In Hari 1 – Lingkungan St Ignatius Rogoyudan


Ibadat live in dilingkungan St Ign Rogoyudan dipimpin oleh prodiakon paroki , Bp. Hokkay Gunarto . Homili 2 menit oleh Bp. Hokkay Gunarto dan 2 jam setengah oleh Sr Zita, SFS dan Sr Feronica , PMY.

Dimulai Pukul 19.00 wib sd 22.00 wib di rumah bp. Sugeng Sartono. Suasana homili dibuat rileks oleh suster, setelah perkenalan singkat dari para suster dan membahas tentang profil lingkungan, suster memberikan dukungan penuh terhadap umat lingkungan untuk dapat menyelesaikan misi lingkungannya, salah satunya yaitu berani menghadapi tantangan dari luar maupun dari dalam berupa penolakan, penghinaan, pengorbanan ( tenaga, waktu, pikiran & materiil ).

Disela sela homili suster zita & suster Fero mengajak umat bernyanyi untuk menghilangkan rasa kantuk yang menyerang umat lingkungan. Dipenghujung homili umat memberikan oleh oleh kepada suster berupa rasa syukur menjadi umat di lingkungan st ignatius rogoyudan antaralain Bp. Hokkay Gunarto bersyukur selama melayani umat lingkungan tidak pernah merasa mendapat tekanan, Ibu yosep bersyukur dan masih tidak percaya hingga saat ini jika pernah bertugas mewakili lingk, merangkai bunga altar seorang diri ( padahal beliau saat itu belum begitu bisa ) untuk misa sabtu sore dan hanya ditemani Rm. Joyo saja.

Ada juga umat yang bersyukur, dengan letak geografis lingkungan st ign rogoyudan yang dipisahkan oleh sawah dan jalan raya, tetapi ketika rosario umat dapat berkumpul semua.

Posting Komentar

0 Komentar