Kamu semua adalah tubuh Kristus dan kamu masing-masing adalah anggotanya

Historikal Lingkungan Santa Brigita Jetis


Acara : Misa Lingkungan bulan April 2016 dan Pelantikan Pengurus Lingkungan
Tempat : Keluarga Bapak FX Mudjijono
Romo : Gregorius Kriswanta Pr
Dewan : Bapak Stepanus Wasieno
Umat yang hadir : 
Bapak-bapak 13 orang
Ibu-ibu : 14 orang
OMK : 1 remaja
Anak-anak : 8 anak

Ujub Misa : Untuk kerukunan dan guyub lingkungan St Brigita Jetis

Misa lingkungan St Brigita Jetis berlangsung pada hari rabu (13/4) bertempat di keluarga bapak FX Mudjijono, dan dihadiri 36 umat.

Pada misa lingkungan ini, romo Gregorius Kriswanta Pr juga melantik pengurus lingkungan yang baru, menggantikan yang sebelumnya. 

Dalam homilinya romo Gregorius Kriswanta Pr mengatakan :
Yesus menyatakan diri dalam rupa roti hidup, barang siapa datang padaku tidak akan kekurangan dan barangsiapa yang percaya padaku tidak akan haus lagi. Yesus menjadi pokok dalam kehidupan manusia.

Dalam suatu keluarga diumpamakan seperti sendok dan garpu, di mana masing-masing memiliki kegunaan yang berbeda tetapi digunakan secara bersamaan.

Galeri foto klik disini

Sama seperti halnya anggota tubuh Kristus, yang memiliki perbedaan karakter dan fungsi, jika tidak dapat menyatu dengan Kristus maka tidak akan selamat.

Banyak anggota tubuh tetapi satu tubuh :"Kristus"

Jika tubuh sudah menyatu harus dibawah koordinasi Kristus agar dapat selamat.  Jika kita menjadi tubuh Kristus, maka Kristus yang akan menjiwai kita.




Posting Komentar

0 Komentar